Minggu, 09 Oktober 2011

Tips Mudah Mendekorasi Ruangan



Meniginginkan suasana yang nyaman di dalam rumah memang merupakan dambaan setiap penhuninya. Namun untuk mendekorasi ruangan juga tidak sembarangan, kebanyakan sebagian orang juga bisa merogoh kocek yang cukup tebal untuk itu. Lalu bagaimana jika kita hanya menggunakan dana minim namun tetap ingin menciptakan interior yang nayaman.
Mudah saja kita hanya cukup menggunakan beberapa lagkah sederhana yang mampu menciptakan dekorasi ruangan yang nyaman dan terlihat indah untuk anda, berikut ini langkahnya:
Memasang Rak
Rak yang anda punya bisa menggunakan fungsi ganda dan juga memiliki manfaat sebagai tempat penyimpanan buku dan juga majalah. Selain memiliki fungsi tersebut, rak juga bisa menambah dekorasi ruangan anda terlihat lebih menarik dan juga stylish.
Memasang Hiasan dinding
Kita juga bisa mengguakan kreasi atau hasil karya kita, lukisan dinding contohnya bisa dipajang diruang tamu atau bahkan foto keluarga juga bisa ditampilkan di ruangan tamu. Atau mungkin anda bisa memajang lukisan kaligrafi yang cocok untuk suasana ruangan anda. Tidak perlu pajangan mahal ratusan juta rupiah, cukup pajangan sederhana namun tetap bagus dan indah.
Penempatan cermin
Cermin yang terdapat pada rumah anda memiliki pengaruh untuk dokorasi ruangan, contohnya saja, ketika anda memiliki cermin yang besar akan membuat ruangan yang sempit menjadi tampak lebih luas. Disamping itu juga, kita juga bisa merefleksikan cahaya lampu lebih indah yang artinya mampu menambah suasana baru pada kseluruhan interior rumah.
Ganti salah satu furnitur yang usang 
Untuk menganntinya anda tidak perlu mengganti seluruh furnitur, cukup ganti salah satu furnitur yang terlihat usang. Misalnya saja jika meja kayu anda sudah terlihat rapuh anda bisa mulai mengantinya dengan yang baru, namun jika anda bersi keras ingin merombak furnitur baiknya anda juga jangan dulu membelinya yang baru cukup memperbaikinya dengan gaya yang baru seperti di modifikasi contohnya.
Tata Cahaya ruangan 
Jangan lupa untuk memberikan penerangan yang cukup untuk ruangan-ruangan memang membutuhkan cahaya, namun baiknya anda juga jagan terlalu menggunakan cahaya lampu yang berlebihan untuk di luar ruangan, karena disini kita juga bisa memanfaatkan cahaya matahari sebagi penyinaran alami ruangan.
Cat dinding 
Untuk menampilkan kesan atau juga suasana yang lebih hidup dari sebelumnya, anda juga bisa mengaplikasikan warna-warna pada ruangan anda dengan menggunakan cat. Mengaplikasikannya anda juga bisa mengkolaborasikan permainan warna, contohnya dinding satu menggunakan merah muda, kemudian dinding yang satunya menggunakan warna unggu muda.
Nah demikian langkah  sederhana untuk mendekorasi ruangan anda tanpa harus mengeluarkan uang lebih. Semoga langkah diatas bisa anda realisasikan dirumah dan bermanfaat.
Sumber gambar: