Jumat, 10 Februari 2012

Beberapa Makanan Anti Kanker

Jika kita ingin menghindari risiko kanker atau hanya sekedar memperlambat perkembangannya, maka jenis makanan lah hal terbaik. Para peneliti telah melakukan berbagai penelitian dan telah banyak mengungkapkan keampuhan dari berbagai jenis makanan, atau jenis bahan tertentu yang dapat di olah jadi minuman anti kanker. beberapa jenis makanan dan minuman tersebut mari kita ketahui di bawah ini.

 TEH HIJAU
Antioksidan kuat yang ditemukan pada Teh Hijau yang bertanggung jawab sebagai  minuman anti kanker. Penelitian telah menunjukkan bahwa antioksidan tersebut di kenal sebagai EGCG, mengikat protein yang ditemukan pada sel tumor dan Telah terbukti dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.

BAWANG PUTIH
Bawang putih mulai diteliti kembali oleh para ahli, dan ternyata bukti terbaru menyatakan bawang putih berkhasiat melawan kanker dan penyakit jantung oleh Dr. Richard Rivlin, dari new York-Presbyterian Hospital/Weill Cornell Medical Center. Kandungan yang ada pada bawang putih. 
Karbohidrat 33,06 g,
Gula
1.00g, Diet serat 2,1 g
Lemak 0,5 g, Protein 6,39 g
Beta-
karoten 5 | Ig (0%)
Thiamine
(vit. B1) 0,2 mg (17%)
Riboflavin
(B2 vit.) 0.11 mg (9%)
Niacin (vit. B3) 0,7 mg (5%)
Pantothenic
acid (B5) 0,596 mg(12%)
Vitamin B6 1,235 mg (95%)
Folat
(vit. B9) 3 | Ig (1%)
Vitamin C
31,2 mg (38%)
Kalsium
181 mg (18%)
Besi 1,7 mg (13%)Magnesium 25 mg (7%)
Fosfor 153 mg (22%)Kalium 401 mg (9%)
Sodium 17 mg (1%)
Seng 1,16 mg (12%)
Mangan
1,672 mg, Selenium 14,2 | Ig

Sepeti yang kita ketahui dari data yang di atas tentu hampir semuanya sangat berguna bagi kesehatan kita.

BAWANG MERAH
Memang bawang merah tidak sebagus bawang putih dalam melawan kanker, tapi quercitin yang terkandung dalam bawang merah juga telah di kenal sebagai anti kanker. Quercitin yang di ekstrak dari bawang merah mampu menghambat sel kanker kulit dan kanker prostat, ada baiknya bawang putih dan bawang merah dimakan secara teratur.

APEL
Mugkin di antara Anda ada yang mengenal atau mendengar sebuah ungkapan "satu apel sehari dokter pun pergi". Mungkin hal ini ada benarnya juga, Walau bentuknya mungil namun apel punya manfaat yang besar untuk kesehatan kita tak terkecuali sebagai anti kanker. Makan satu apel sehari telah terbukti bisa membuat tubuh tambah sehat. Penelitian dari American Dietetis Association telah membuktikan hal tersebut. Zat-zat yang terkandung dalam sepotong apel ternyata punya khasiat besar. berikut kandungan dari buah apel.
Energi 218 kJ (52 kcal)
Karbohidrat 13,81 g
Gula 10,39 g
Diet serat 2,4 g
Lemak 0,17 g
Protein 0,26 g
Air 85,56 g
Vitamin A equiv. 3 | Ig (0%)
Thiamine (vit. B1) 0,017 mg (1%)
Riboflavin (vit. B2) 0,026 mg (2%)
Niacin (vit. B3) 0,091 mg (1%)
Pantothenic acid (B5) 0,061 mg (1%)
Vitamin B6 0,041 mg (3%)
Folat (vit. B9) 3 | Ig (1%)
Vitamin C 4,6 mg (6%)
Kalsium 6 mg (1%)
Besi 0,12 mg (1%)
Magnesium 5 mg (1%)
Fosfor 11 mg (2%)
Kalium 107 mg (2%)
Seng 0,04 mg (0%)
Tapi perlu juga kita ingat, tentu saja makanan bukanlah segalanya. Makanan yang baik dan sehat harus digabungkan dengan istirahat yang baik, olahraga yang baik dan kehidupan yang positif. Dan mari kita ciptakan keluarga Indonesia hidup lebih sehat.